Super Aviator, Pesawat Selam Pertama di Dunia
Super Avitor, sebuah kapal selam revolusioner, yang boleh dianggap mainan anak paling mewah. Halus dan lebih ramping menimbulkan daya tarik tersendiri dibandingkan jet tempur pada umumnya. Kapal selam dengan panjang 22 kaki yang futuristik ini, telah menggoda milyarder seperti Roman Abramovich dan Rihard Branson. Mereka berdua telah menjajaki pembelian satu dari mesin yang bernilai 15 juta pound tersebut.
Kapal selam ini jauh melebihi mainan orang-orang kaya pada umumnya, kata pilot senior McLaren, mantan komandan kapal selam nuklir angkatan laut AS.
'Ini merupakan pesawat eksplorasi bawah laut pertama Wright Brothers untuk penerbangan komersial.'
McLaren, bersama mitranya, John Jo Lewis, Jay Wade dan seorang ilmuwan Kanada, Dr. Phil Nuytten adalah direktur dari Sub Aviator System (SAS), perusahaan yang berada dibalik Super Aviator, mengatakan bahwa berbagai kemungkinan eksplorasi bawah laut dalam kapal selam tidak ada akhirnya.
'Ini merupakan pesawat eksplorasi bawah laut pertama Wright Brothers untuk penerbangan komersial.'
McLaren, bersama mitranya, John Jo Lewis, Jay Wade dan seorang ilmuwan Kanada, Dr. Phil Nuytten adalah direktur dari Sub Aviator System (SAS), perusahaan yang berada dibalik Super Aviator, mengatakan bahwa berbagai kemungkinan eksplorasi bawah laut dalam kapal selam tidak ada akhirnya.
Kapal selam ini melambangkan sebuah revolusi petualangan dan eksplorasi bawah laut. Kebanyakan kapal selam mengapung dan tenggelam menggunakan sistem pemberat, menyerupai balon udara panas, memiliki kemampuan manuver terbatas dan terjangkau.
Lincah, memberikan kebebasan gerak yang belum pernah ada sebelumnya. Dibuat dengan prinsip-prinsip penerbangan, dengan daya dorong, angkat dan tarikan yang memungkinkan anda terbang di bawah gelombang. Memiliki sayap dan sebuah joystick untuk mengembang seperti pesawat terbang dan dapat berbalik serta menikung sesuka hati. Ditambah jarak pandang yang lebih baik dibandingkan dengan peralatan selam lainnya. Anda tidak perlu membawa banyak peralatan berat dan tidak perlu mamaksakan diri secara fisik pada saat anda melakukan penyelaman. Kapal selam kami memiliki kemampuan untuk melindungi wilayah yang luas selama berjam-jam pada saat tertentu tanpa kekhawatiran kelelahan dan dekompresi (pengurangan tekanan).
"Kami membayangkan, para ilmuwan akan dapat menggunakannya untuk mempelajari bagian-bagian laut dan formasi-formasi terumbu karang yang selama ini tidak dapat dijangkau. Karena begitu tenang, anda dapat menyaksikan mata bola ikan dan makhluk bawah laut lainnya tanpa mengganggu mereka. Anda benar-benar dapat menikmati pemandangan yang sangat unik."
Kapal selam ini dapat menyelam hingga kedalaman lebih dari 1.000 kaki dengan kecepatan diatas enam knot yang bertujuan mengeksplorasi batas-batas lempeng kontinental dimana awalnya akan digunakan para arkeolog untuk mencari bangkai kapal-kapal kuno. Pilot terbungkus dalam salah satu dari dua 'pod' atau cockpit, ruangan bertekanan dengan penutup Perspex tebal yang memungkinkan anda melepas pandangan bawah laut hingga 360 derajat.
Super Avitor mampu mempertahankan keadaan daya apung positif atau netral, mempermudah pengawasan dan memungkinkan penghentian jika pilot menikmati pemandangan atau sedang melakukan tugas penelitian. Kendaraan ini sendiri menggunakan tenaga baterai sehingga ramah lingkungan dan benar-benar tenang.
Menyaksikan kemampuan luar biasa kapal selam Super Avitor di bawah ini....
Bila ente ingin liat videonya, saksikan dibawah gan...
Semoga menambah wawasan agan, semoga ente semua berkenan memberikan catatan kecil dibawah artikel ini.....
2 komentar:
blogwalking broo
Mantap !
Posting Komentar