copyright (c) fauzieuy.blogspot.com. Diberdayakan oleh Blogger.

Selasa, 28 Desember 2010

Apakah PSSI juga akan terkena sanksi?

Banyak yang beredar info terkait tentang sanksi yang akan dikenakan terhadap FAM oleh FIFA terutama di kaskus, info tersebut hanyalah hoax. seperti yg dikatakan di trit ini , pertamakali muncul info tersebut berasal dari forum malaysia yaitu topix.com.
Seperti yang dikutip oleh http://bola.vivanews.com


VIVAnews - Hukuman terhadap Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) menyusul kejadian sinar laser pada final pertama Piala AFF 2010 akan ditentukan oleh Federasi Sepak Bola Asia (AFC).

Demikian diungkapkan Sekjen PSSI, Nugraha Besoes, dalam jumpa pers di kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Selasa 28 Desember 2010. Nugraha mengaku PSSI telah mengirimkan protes resmi kepada AFF terkiat teror laser tersebut.

Nugraha menegaskan hukuman atas insiden tersebut akan ditentukan oleh Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) melainkan AFC.

"Hukuman bukan ditentukan FIFA, karena AFF tidak terdaftar di struktur FIFA. Otoritas tertinggi turnamen ini adalah AFC, jadi hukuman akan ditentukan oleh AFC," kilah Nugraha.

Hal senada diungkapkan oleh Media Officer AFF, Dhines Kumar, yang memastikan hukuman akan ditentukan oleh AFC.

"Tidak mungkin FIFA yang menghukum karena ini adalah turnamen AFC. Hukuman baru akan diberikan setelah ada laporan dari AFF dan match commisioner. Itupun setelah turnamen berlangsung," ujar Dhines.

Teror laser sebenarnya tidak hanya terjadi di Stadion Bukit Jalil, Malaysia. Namun pada Piala AFF 2010 ini, sinar berwarna hijau itu justru sudah muncul saat Indonesia menjamu Malaysia di babak penyisihan Grup A

Dalam rekaman laga terlihat sinar laser mengenai wajah kiper tim Malaysia, Mohd Sharbinee Allawee Bin Ramli usai Irfan Bachdim mencetak gol terakhir bagi Indonesia. Dalam duel ini, Indonesia menang dengan skor 5-1.

Tulisan yang merah, sengaja saya bold karena kalimat tersebut membuat saya berfikir sejenak lalu membuat postingan ini, sobat juga sadar ga?? kalau Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) terkena sanksi dari Federasi Sepak Bola Asia (AFC), PSSI pun mungkin bakal terkena sanksi juga, pasalnya sinar laser tidak hanya muncul pas pertandingan tanggal 26 kemaren, tetapi sebelumnya muncul juga pas pertandingan dulu di GBK Indonesia vs Malaysia.
ni sob, screenshotnya



memang benar adanya laser ketika pertandingan tersebut,
mari kita lihat videonya


lihat sob, laser muncul setelah Irfan bachdim mencetak gol, saya sempat berfikir begini, "Mungkinkah laser tersebut disorotkan oleh suporter Indonesia?? atau suporter Malay yang menyorotkan sehingga terlihat seoalah-olah suporter Indonesia yang menyorotkan? tapi disini tidak ada bukti kalo laser tersebut muncul dari awal pertandingan.

Ternyata laser tersebut muncul juga ketika Indonesia melawan Philipina sob.
ni sob screenshotnya



lihat juga videonya sob.


gimana sob, pendapat kalian semua?? apakah salah satu dari kedua video diatas adalah editan? atau kedua-duanya editan? atau asli??
sayangnya saya tidak bisa analisa video tersebut, tapi kalo video kedua saat Indonesia vs Philipina emang bebar adanya laser. Saya sendiri melihatnya ketika menonton pertandingan tersebut.

Yang jelas ketika Indonesia VS Malay dan Indonesia VS Philipina laser tersebut muncul hanya beberapa saat, Tetapi ketika Indonesia VS Malay tanggal 26 kemarin munculnya dari menit awal sampai menit 58. So siapa yang lebih mengganggu pertandingan???

Marilah kita berdo'a agar PSSI tidak terkena sanksi dari AFC, dan berdo'a supaya nanti malam TIMNAS INDONESIA bermain sportif dan memenangkan pertandingan minimal 4 - 0 (harga mati). Amin
Jayalah Indonesia..


Postingan Terkait Lainnya :


1 komentar:

Terimakasih atas komentar sobat yang baik dan sopan.

Posting Komentar

  © Blogger templates ProBlogger Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP