copyright (c) fauzieuy.blogspot.com. Diberdayakan oleh Blogger.

Selasa, 09 November 2010

Walcott: Arsenal Pasti Bangkit

Penyerang muda Arsenal itu yakin timnya bisa bangkit dari keterpurukan mereka di musim ini.

Theo Walcott - Arsenal (Getty Images)
Melihat Arsenal kalah di kandang sendiri, di Emirates Stadium, musim ini bukanlah hal yang jarang terjadi. Bahkan Arsenal kerap dipermalukan oleh tim-tim promosi.


Jika pekan lalu Newcastle United yang menundukkan Arsenal di Emirates, West Bromwich Albion juga sudah lebih dulu mempermalukan tim besutan Arsene Wenger itu. Sang manajer bahkan mengakui jika timnya berusaha sangat keras untuk bisa menang.

Tapi Theo Walcott optimistis dalam waktu relatif dekat Arseal tak perlu lagi berusaha sekuat tenaga untuk bisa meraih kemenangan dan hanya meraih hasil yang diharapkan dengan mudah, terutama ketika bermain di kandang sendiri.

"Emirates adalah stadion yang fantastus, lapangannya luar biasa dan tim yang ingin datang ke sini, bertahan dan mengejar kami setelah jeda," ungkap Walcott dikutip Sky Sports.

"Jika kami tak bisa mendapatkan gol di awal-awal pertandingan, sepertinya sangat sulit bagi kami untuk bisa fans jadi sedikit khawatir kami tak juga bisa mendapatkan gol yang mereka inginkan."

"Tapi kami bisa menghadapinya dan semoga saja kandang kami segera bisa menjadi sebuah benteng lagi, karena ketika kami bermain di Emirates, sangat sulit bagi tim lain untuk mendapatkan hasil yang diinginkan di sini. Saya yakin situasinya akan segera berubah," harapnya.




Sumber : goal.com


Postingan Terkait Lainnya :


0 komentar:

Terimakasih atas komentar sobat yang baik dan sopan.

Posting Komentar

  © Blogger templates ProBlogger Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP